NETIZ.ID,Palu – Pemerintah Kota (Pemkot) Palu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Menyerahkan mobil operasional sampah ke 24 kelurahan di Kota Palu.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Palu H.Hadianto Rasyid menyerahkan secara resmi mobil operasional sampah kepada 24 kelurahan di wilayah Kota Palu. Acara Penyerahan Mobil Operasional Sampah dilaksanakan di halaman kantor Wali Kota Palu pada Sabtu (8/1/2022).
Hadi mengapresiasi dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dinas Lingkungan Hidup Kota Palu yang telah menginisiasi pelaksanaan kegiatan penyerahan mobil operasional sampah.
Hadi juga mengucapkan rasa syukur atas diserahkannya mobil operasional ini apalagi keberadaan mobil operasional sampah sangat membantu dalam pengangkutan sampah dari tempat pembuangan sampah sementara menuju tempat pembuangan sampah akhir.
Dengan keberadaan mobil ini kata dia, Pemerintah Kota Palu melalui Dinas Lingkungan Hidup dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan membantu mewujudkan program Pemerintah Kota Palu yakni Palu Menuju Kota Adipura.
“Sampah merupakan salah satu permasalahan yang patut untuk diperhatikan. sampah merupakan bagian yang tidak dapat terpisahkan dari kehidupan manusia, karena pada dasarnya semua manusia pasti menghasilkan sampah. Sampah merupakan suatu buangan yang dihasilkan dari setiap aktivitas manusia,” Ujarnya
Ia menambahkan bahwa volume peningkatan sampah sebanding dengan meningkatnya tingkat konsumsi manusia. Setiap aktivitas manusia secara pribadi maupun kelompok, di rumah, kantor, pasar, sekolah, maupun dimana saja akan menghasilkan sampah, baik sampah organik maupun sampah non organik.
“Mobil operasional sampah hendaknya dijaga, dirawat dengan baik. Apalagi untuk mobil sampah yang sudah lama agar dicat kembali agar terlihat baru dan seragam,” Ucapnya
Hadi berharap, Semoga dengan adanya mobil operasional sampah ini kita berharap agar pengelolaan sampah di Kota Palu dapat termanaj dengan baik sehingga Palu berhasil menjadi kota Adipura di tahun 2023 mendatang. Demikian Hadi
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Palu juga menyerahkan secara simbolis bibit tanaman bambu kepada sejumlah kepala OPD untuk ditanam di wilayah Kota Palu. (KB/Jum)