Menu

Mode Gelap

Daerah · 27 Okt 2025

Anugrah Pratama Sebut Aspirasi Warga Jadi Panduan Pembangunan Kota


					Wakil Ketua I DPRD Kota Palu, Moh. Anugrah Pratama, menyampaikan komitmennya menampung aspirasi warga saat reses di BTN Griya Tadulako, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Senin (27/10/25). FOTO: netiz.id (akib) Perbesar

Wakil Ketua I DPRD Kota Palu, Moh. Anugrah Pratama, menyampaikan komitmennya menampung aspirasi warga saat reses di BTN Griya Tadulako, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Senin (27/10/25). FOTO: netiz.id (akib)

PALU,netiz.id — Wakil Ketua II DPRD Kota Palu, Moh. Anugrah Pratama, menegaskan bahwa aspirasi masyarakat menjadi arah utama dalam menyusun pembangunan di Kota Palu. Hal itu disampaikannya saat menggelar caturwulan III masa persidangan tahun 2025 di BTN Griya Tadulako, , Kecamatan Mantikulore, Senin (27/10/25).

Kegiatan yang berlangsung interaktif itu dimanfaatkan untuk menyampaikan berbagai kebutuhan yang mendesak, utamanya persoalan infrastruktur dasar. Ketua RT 06/RW 13 mengungkapkan masih lemahnya sistem drainase yang sering menyebabkan genangan dan saat hujan deras. Perbaikan jalan lingkungan yang rusak juga menjadi tuntutan karena berdampak pada aktivitas warga sehari-hari.

Warga turut meminta kemudahan akses elpiji 3 kilogram dengan menghadirkan pangkalan resmi yang lebih dekat dengan permukiman mereka. Fasilitas penunjang kegiatan sosial seperti tenda, kursi, dan sound system turut diusulkan karena masih sangat terbatas. Selain itu, pemasangan lampu dianggap penting untuk meningkatkan keamanan pada malam hari. pengadaan sumur bor dan motor pengangkut sampah juga mencuat sebagai solusi persoalan air bersih dan kebersihan lingkungan.

Menanggapi aspirasi itu, Anugrah memastikan semuanya akan dihimpun dan diperjuangkan melalui proses pembahasan anggaran sesuai skala kebutuhan dan kemampuan pemerintah. Ia menjelaskan bahwa sejumlah program sudah tidak dapat diakomodasi untuk karena waktu penganggaran yang tinggal tersisa dua bulan, sehingga penanganan akan difokuskan pada tahun .

“Aspirasi yang disampaikan warga bukan hanya catatan, tetapi panduan penting bagi kami dalam memperjuangkan pemerataan pembangunan di Kota Palu,” ujarnya Politisi NasDem itu.

Anugrah menekankan bahwa pembangunan hanya bisa berjalan efektif jika komunikasi warga dengan pemerintah terus terjalin baik. Ia juga mengajak masyarakat agar tetap aktif menyampaikan kebutuhan lingkungannya guna memastikan pembangunan menyentuh seluruh kawasan kota.

“Kalau ada tambahan usulan lagi, sampaikan saja. Saya akan kawal apa yang menjadi kebutuhan Bapak Ibu,” tambahnya.

Melalui kegiatan reses ini, Anugrah berharap kehadiran wakil rakyat benar-benar dirasakan masyarakat sebagai saluran utama dalam memperjuangkan hak dan kesejahteraan bersama. (KB)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Resmob Tadulako Amankan Pelaku Pencurian Brankas di Toko Bintang Palu

13 Januari 2026 - 19:04

Polresta Palu

Anwar Hafid Ungkap Bahaya Tambang Ilegal, Dorong Pengetatan Pengawasan KLH

13 Januari 2026 - 18:39

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Gubernur Anwar Hafid dan Menteri KLH Sepakat Perketat Pengawasan Pertambangan di Sulteng

13 Januari 2026 - 15:09

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala

DPRD Sulteng Ikut Pererat Kebersamaan Forkopimda di Jamuan Kodaeral VI

13 Januari 2026 - 06:24

DPRD SULTENG

Komisi III DPRD Sulteng Tekankan Keadilan DBH bagi Daerah Penghasil Nikel

13 Januari 2026 - 06:13

DPRD SULTENG
Trending di Daerah