PALU,netiz.id — Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, memimpin langsung apel pagi di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Palu pada Senin (26/08/24). Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Wali Kota Palu ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan pegawai dari berbagai instansi di lingkungan Sekretariat Daerah.
Dalam arahannya, Wali Kota Hadianto menekankan pentingnya peningkatan kinerja di kalangan pejabat dan pegawai. Ia mengingatkan bahwa siapapun yang nantinya menjabat sebagai wali kota, budaya kerja yang baik harus tetap dijaga dan ditingkatkan.
“Alhamdulillah, pencapaian kita semakin hari semakin baik,” ujar Wali Kota Hadianto.
Namun, ia juga mengingatkan bahwa pencapaian tersebut harus diimbangi dengan target-target yang realistis demi kemajuan Kota Palu.
Selain itu, Wali Kota Hadianto menegaskan bahwa tugas aparat Pemerintah Kota Palu adalah memberikan pemahaman yang baik kepada masyarakat mengenai berbagai program dan kebijakan yang sedang dijalankan.
“Kita ingin mendorong peningkatan kesejahteraan pegawai. Kenaikan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) harus diupayakan, mengingat nilai mata uang terus bergerak. Jika nilai TPP tetap sama dari tahun ke tahun, itu berarti kita tidak bergerak maju,” jelasnya.
Untuk mewujudkan hal tersebut, ia meminta seluruh aparat Pemerintah Kota Palu untuk bekerja secara bersama-sama dan saling mendukung. Ia mengibaratkan pemerintah sebagai sebuah bangunan atau rumah yang harus dijaga dan diperbaiki bersama-sama oleh semua yang ada di dalamnya.
Orang nomor satu di Kota Palu itu juga menekankan pentingnya mengupayakan kenaikan kesejahteraan pegawai secara objektif dan merata, tanpa adanya kesenjangan yang mencolok.
“Kita harus memastikan bahwa kenaikan ini tidak lagi bersifat subjektif, tetapi benar-benar objektif. Jika kita memulai kerja yang baik dari sekretariat, pasti dampaknya akan dirasakan oleh semua pihak,” Tutupnya. (TIM)




