Menu

Mode Gelap

Daerah · 15 Jan 2024

DLH Kota Palu Catat Peningkatan Signifikan dalam Gerakan Pilah Sampah Plastik


					Photo: Humas Pemkot Palu. Perbesar

Photo: Humas Pemkot Palu.

PALU,netiz.id — Gerakan Sosial Pilah Plastik yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu mencatat kesuksesan pada penjualan kedua, mencapai total 4.700 kg per Januari 2024. Pencapaian ini diumumkan oleh Kepala Bidang Sampah dan Limbah B3, Hisyam Baba, pada Senin, (15/01/24).

Menurut Hisyam, angka tersebut berasal dari laporan penjualan sampah plastik anggota Padat Karya , yang telah ditimbang dan dibawa ke Kelurahan Petobo dan Bank Sampah Ngapa pada akhir Desember 2023.

Dia menyampaikan bahwa 21 kelurahan turut serta dalam penjualan, dengan Kelurahan Balaroa, Pantoloan , dan Baiya menjadi yang terbanyak dengan masing-masing 661 kg, 659 kg, dan 560 kg.

“Gerakan ini merupakan upaya DLH Kota Palu dalam mengurangi dampak sampah plastik dengan melibatkan anggota Padat Karya dan Bank Sampah,” ungkap Hisyam.

“Jumlah penjualan ini menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan dengan penjualan perdana pada Oktober dan 2023 yang hanya mencapai 2.314 kg,” Tambahnya

Hisyam juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, termasuk camat, lurah, Koordinator Kecamatan (Korcam), Koordinator Kelurahan (Korlur), supir armada, serta anggota Padat Karya kelurahan .

“Terima kasih atas dukungan dan partisipasi dalam gerakan pilah sampah plastik ini,” ujar Hisyam.

Dalam harapannya, Hisyam mengajak untuk turut serta dalam gerakan pilah sampah plastik guna mengurangi beban sampah plastik di Kota Palu sambil menjaga kelestarian lingkungan. Demikian disampaikan Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3. (TIM)

Artikel ini telah dibaca 118 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Nusron Wahid Tekankan Pelatihan SDM ATR/BPN Harus Berdampak Nyata pada Pelayanan

16 Januari 2026 - 06:16

ATR BPN RI

Pertanahan Donggala Serahkan 11 Sertipikat Aset PLN

16 Januari 2026 - 06:06

Pertanahan Donggala

“Tidak Ada Jabatan Basah dan Kering”, Anwar Hafid Tantang Pejabat Pemprov Sulteng Berinovasi

15 Januari 2026 - 20:18

Gubernur Sulteng, ANwar Hafid

Sekretaris DPRD Sulteng Dorong Kinerja Aparatur pada Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV

15 Januari 2026 - 19:59

Sekwan DPRD SULTENG

Anwar Hafid Lantik 389 Pejabat Pemprov Sulteng, Tekankan Data, Digitalisasi, dan Prestasi

15 Januari 2026 - 17:01

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Komisi IV DPRD Sulteng Pastikan Program 2026 Selaras Kebutuhan Masyarakat

15 Januari 2026 - 14:02

DPRD SULTENG
Trending di Daerah