PALU,netiz.id – DPRD Kota Palu secara resmi membentuk Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dalam rapat paripurna yang berlangsung di Ruang Sidang Utama pada Senin (07/10/2024). Dalam rapat tersebut, salah satu keputusan penting yang diambil adalah terpilihnya Rusman Ramli dari Fraksi PKS sebagai Ketua Komisi B.
Dalam susunan kepemimpinan Komisi B, Rusman Ramli akan didampingi oleh Nendra Kusuma Putra dari Fraksi Partai Golkar yang menjabat sebagai Wakil Ketua, dan Nasir Dg. Gani dari Fraksi PKB sebagai Sekretaris. Pengangkatan ini menjadi langkah awal yang signifikan dalam upaya meningkatkan kinerja dan tanggung jawab Komisi B dalam menjalankan fungsi pengawasan serta perumusan kebijakan.
Rusman Ramli menegaskan pentingnya sinergi antara semua anggota komisi dan stakeholder terkait untuk menciptakan kebijakan yang bermanfaat bagi masyarakat. “Kami berkomitmen untuk mendengarkan aspirasi masyarakat dan bekerja secara transparan agar semua program dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.
Politisi PKS Kota Palu itu berharap mampu memimpin Komisi B agar dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kota Palu. Ia juga menyampaikan rencananya untuk meningkatkan komunikasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak guna mengoptimalkan pelaksanaan program-program yang telah ditetapkan.




