PALU,netiz.id – Wali Kota Palu, yang diwakili oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palu, Hj. Diah Puspita, menghadiri Soft Opening Kiaora Bakery, Patisserie, and Cafe di Jalan Juanda, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, pada Senin, (29/04/24). Dalam acara tersebut, Ketua TP PKK Kota Palu, Diah memberikan ucapan selamat dan sukses atas dibukanya Kiaora yang menjadi salah satu tempat favorit bagi masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga.
Dengan konsep modern yang cocok untuk anak muda masa kini, Ketua Diah menyebut Kiaora Bakery Patisserie and Cafe sebagai pilihan terbaik terutama bagi ibu-ibu yang ingin mengadakan arisan. Ia menyoroti keberagaman menu yang ditawarkan, mulai dari gelato, bakery, hingga pizza.
Ketua TP-PKK Kota Palu berharap agar Kiaora Bakery Patisserie and Cafe terus menjaga standar pelayanan terbaik, seiring dengan menawarkan menu yang beragam. Ia menyatakan bahwa pelayanan dan kualitas makanan pada malam soft opening sangat memuaskan, dan ia berencana untuk kembali berkunjung di masa mendatang untuk memberikan masukan yang konstruktif.
Soft opening ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh politik terkemuka di Provinsi Sulawesi Tengah, termasuk Mantan Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola, dan Anggota DPR-RI, Muhidin Said. (TIM)




