Menu

Mode Gelap

Daerah · 13 Okt 2025

Delapan Fraksi DPRD Sulteng Dukung Perubahan Badan Hukum PT Pembangunan Sulteng


					Rapat Paripurna DPRD Sulteng yang dipimpin langsung wakil ketua I, Aristan. FOTO: istimewa Perbesar

Rapat Paripurna DPRD Sulteng yang dipimpin langsung wakil ketua I, Aristan. FOTO: istimewa

,netiz.id — Rapat DPRD Provinsi Sulawesi Tengah yang dipimpin , Aristan, membahas lanjutan tentang Perubahan Badan Hukum PT Sulawesi Tengah menjadi Perseroda Pembangunan Sulawesi Tengah serta Raperda Penyertaan Modal Perseroda, pada Senin (13/10/25). Dalam rapat tersebut, delapan fraksi DPRD menyatakan dukungan dan persetujuan agar kedua raperda ini dapat dibahas pada tahap berikutnya.

Aristan menegaskan, Raperda ini tidak sekadar menyesuaikan bentuk badan hukum, tetapi juga merupakan langkah strategis untuk memperkuat tata kelola Badan Usaha Milik Daerah () serta mendorong daerah yang mandiri, transparan, dan berkelanjutan.

“Perubahan badan hukum ini dilakukan secara cermat, memastikan pengalihan aset, hak, dan kewajiban dari PT lama ke Perseroda baru tidak menimbulkan persoalan hukum maupun kerugian bagi daerah,” ujarnya.

Aristan menambahkan, struktur kepemilikan modal dan mekanisme pengawasan disusun berdasarkan prinsip good corporate governance, sehingga Perseroda diharapkan menjadi motor pembangunan ekonomi yang memberikan manfaat langsung bagi . Penyertaan modal juga dilakukan dengan prinsip kehati-hatian dan akuntabilitas, didukung studi kelayakan yang komprehensif serta transparansi dalam penganggaran dan pelaporan.

“Tahap pembahasan selanjutnya akan dilakukan melalui rapat komisi, gabungan komisi, Bapemperda, atau , bersama gubernur atau pejabat yang ditunjuk, untuk memastikan kedua raperda ini siap diterapkan secara profesional,” jelas Aristan.

Dengan penyesuaian badan hukum dan regulasi penyertaan modal ini, diharapkan Perseroda Pembangunan Sulawesi Tengah dapat menjadi yang profesional, akuntabel, dan memberikan nilai tambah nyata bagi pembangunan daerah. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala

DPRD Sulteng Ikut Pererat Kebersamaan Forkopimda di Jamuan Kodaeral VI

13 Januari 2026 - 06:24

DPRD SULTENG

Komisi III DPRD Sulteng Tekankan Keadilan DBH bagi Daerah Penghasil Nikel

13 Januari 2026 - 06:13

DPRD SULTENG

Lebih 100 KK Terdampak, Pemprov Sulteng Lakukan Penanganan Darurat Banjir–Longsor di Donggala

12 Januari 2026 - 21:18

Banjir Donggala

PKS Turun Gunung, Rumah Warga Desa Wani Kembali Kinclong

12 Januari 2026 - 21:00

Relawan PKS Banjir DOnggala

Bupati Donggala Tinjau Lokasi Banjir, Enam Kecamatan Berstatus Tanggap Darurat

12 Januari 2026 - 20:28

Banjir Donggala
Trending di Daerah