Menu

Mode Gelap

Daerah · 15 Jul 2025

Dukung Ekonomi Biru, Anwar Hafid Hadiri Rakernis Penataan Ruang Laut KKP


					Gubernur Sulawesi Tengah, H. Anwar Hafid (kanan), bersama Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulteng, Arif Latjuba (kiri), berbincang hangat di sela kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Penataan Ruang Laut yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (15/07/25). FOTO: istimewa Perbesar

Gubernur Sulawesi Tengah, H. Anwar Hafid (kanan), bersama Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulteng, Arif Latjuba (kiri), berbincang hangat di sela kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Penataan Ruang Laut yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (15/07/25). FOTO: istimewa

,netiz.idGubernur Sulawesi Tengah, H. Anwar Hafid, menunjukkan komitmennya terhadap ekonomi biru dengan menghadiri (Rakernis) Direktorat Jenderal (KKP), yang digelar di Borobudur, Jakarta, Senin (15/07/25).

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono, ini bertujuan menyelaraskan persepsi dan memperkuat sinergi antarwilayah dalam pengelolaan ruang laut secara berkelanjutan.

Dalam keterangannya, Gubernur Anwar Hafid menegaskan pentingnya kolaborasi lintas instansi dan wilayah dalam pengelolaan ruang laut. Ia menekankan bahwa pengelolaan tersebut tidak hanya ditujukan untuk eksploitasi sumber daya, tetapi juga harus mengedepankan konservasi dan keberlanjutan lingkungan.

“Kami berharap melalui Rakernis ini terbangun kolaborasi yang kuat antarwilayah dan antarinstansi, agar pengelolaan laut tidak hanya berorientasi pada eksploitasi, tetapi juga pada konservasi,” ujarnya.

Gubernur hadir didampingi oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan , Arif Latjuba. Kehadiran mereka menjadi bentuk dukungan nyata Pemerintah Provinsi terhadap pengelolaan ruang laut yang inklusif, , dan berpihak pada masyarakat pesisir.

Anwar Hafid juga mendorong perlunya kebijakan tata ruang laut yang adaptif terhadap perubahan iklim serta mendukung pengembangan potensi ekonomi biru yang dimiliki daerah-daerah pesisir, termasuk Sulawesi Tengah.

Rakernis ini menjadi forum penting dalam menyusun langkah strategis menuju tata kelola ruang laut yang terintegrasi dari hulu ke hilir, demi mendukung pembangunan maritim yang berkelanjutan dan berdaya saing. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Inflasi Sulteng Terkendali di Angka 3,31 Persen, TPID Perkuat Stok Pangan Hadapi Idul Fitri 2026

14 Januari 2026 - 19:32

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wagub Sulteng Pimpin Rapat TPID, Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

14 Januari 2026 - 19:15

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wakil Ketua Fraksi PKS, Takwin Tinjau dan Bantu Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 18:51

Takwin

Relawan PKS Bersihkan Rumah Lansia Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 17:52

PKS SULTENG

Komisi I DPRD Sulteng Dorong Penganggaran Honorarium KPID dan KI yang Proporsional

14 Januari 2026 - 12:49

DPRD SULTENG

Korban Banjir Aceh Terima Kiriman 1.000 Paket Abon dari Masyarakat Sulteng

14 Januari 2026 - 12:00

Yakesma Sulteng
Trending di Daerah