Menu

Mode Gelap

Daerah · 28 Mei 2025

Gubernur Anwar Hafid Buka Rembuk Budaya Buol 2025, Tekankan Penguatan Nilai Adat di Tengah Kemajuan Zaman


					Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid (tengah) bersama Raja Buol Mohammad Safri Turungku (tengah kanan) menghadiri pembukaan Rembuk Budaya Buol 2025 di Anjungan Leok 1, Kabupaten Buol, Selasa (27/05/25). FOTO: istimewa Perbesar

Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid (tengah) bersama Raja Buol Mohammad Safri Turungku (tengah kanan) menghadiri pembukaan Rembuk Budaya Buol 2025 di Anjungan Leok 1, Kabupaten Buol, Selasa (27/05/25). FOTO: istimewa

BUOL,netiz.idGubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, secara resmi membuka kegiatan Rembuk Budaya Buol 2025 yang digelar di Anjungan Leok 1, Kabupaten Buol, Selasa (27/05/25) sore. Kegiatan tersebut menjadi momentum penting dalam penguatan nilai-nilai budaya daerah di tengah tantangan zaman modern.

kegiatan ditandai dengan pemukulan gong oleh Gubernur sekitar pukul 16.30 WITA, disaksikan oleh ratusan tokoh adat, pemangku kepentingan, serta jajaran .

Dalam sambutannya, Anwar Hafid menegaskan bahwa Rembuk Budaya bukan sekadar pelestarian tradisi, tetapi juga wadah strategis bagi masyarakat dan pemerintah dalam merumuskan arah penguatan budaya daerah yang relevan dan kontekstual.

“Rembuk Budaya ini bukan hanya wadah pelestarian tradisi, tetapi forum penting bagi masyarakat dan pemerintah dalam merumuskan langkah strategis penguatan budaya daerah,” ujar Anwar.

Kegiatan yang mengusung tema “Penguatan Ketahanan Budaya, Ripuh Noto Tanda Nio” itu dinilai selaras dengan visi-misi Pemerintah Provinsi melalui program unggulan Berkah.

“Lewat Berani Berkah, nilai-nilai budaya, religi, dan adat-istiadat kita perkuat kembali,” tambahnya.

Kunjungan kerja Gubernur dan jajaran Pemerintah Provinsi ke Buol juga menjadi spesial karena merupakan kunjungan perdana sejak pasangan Anwar Hafid dan dr. sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur .

“Hari ini saya buktikan bahwa Kabupaten Buol adalah daerah pertama yang saya kunjungi sejak terpilih,” tegas Anwar.

Anwar Hafid juga menegaskan bahwa kehadirannya bukan sekadar seremonial, melainkan bentuk nyata dari untuk merealisasikan janji dan program kerja. Ia membawa serta 48 kepala dinas dan pimpinan OPD lingkup Provinsi Sulawesi Tengah untuk bermusyawarah langsung dengan Pemerintah Kabupaten Buol.

Raja Buol, Mohammad Safri Turungku, turut hadir dan menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Rembuk Budaya. Ia menyebut kegiatan ini sarat makna dalam melestarikan adat dan tradisi Kerajaan Buol, termasuk rencana penyusunan sistem peradilan adat.

“Sebagai Raja Buol, saya mendukung penuh Rembuk Budaya, termasuk pembentukan sistem peradilan adat Buol ke depannya,” tegasnya.

Ia juga mengajak generasi muda untuk mencintai dan mempelajari budaya sendiri sebagai fondasi masa depan.

“Budaya bukan sekadar warisan masa lalu. Di sini kita kembali sebagai pedoman hidup,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Buol, Risharyudi Triwibowo, mengapresiasi pelaksanaan Rembuk Budaya dan menilai bahwa nilai-nilai adat Buol masih sangat relevan dalam kehidupan masyarakat.

“Kalau ada masalah kecil, jangan langsung dibawa ke jalur hukum. Cukup diselesaikan lewat hukum adat,” ujarnya.

Bupati juga menegaskan komitmennya untuk mendukung seluruh program kerja Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.

“Insyaallah, Buol siap mendukung penuh program 9 Berani. Kami siap berkolaborasi,” serunya menutup sambutan.

Kegiatan Rembuk Budaya Buol 2025 dijadwalkan berlangsung selama hari dan menjadi tonggak penting dalam merawat identitas budaya lokal di tengah tantangan globalisasi. (*)

Artikel ini telah dibaca 45 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala

DPRD Sulteng Ikut Pererat Kebersamaan Forkopimda di Jamuan Kodaeral VI

13 Januari 2026 - 06:24

DPRD SULTENG

Komisi III DPRD Sulteng Tekankan Keadilan DBH bagi Daerah Penghasil Nikel

13 Januari 2026 - 06:13

DPRD SULTENG

Lebih 100 KK Terdampak, Pemprov Sulteng Lakukan Penanganan Darurat Banjir–Longsor di Donggala

12 Januari 2026 - 21:18

Banjir Donggala

PKS Turun Gunung, Rumah Warga Desa Wani Kembali Kinclong

12 Januari 2026 - 21:00

Relawan PKS Banjir DOnggala

Bupati Donggala Tinjau Lokasi Banjir, Enam Kecamatan Berstatus Tanggap Darurat

12 Januari 2026 - 20:28

Banjir Donggala
Trending di Daerah