Menu

Mode Gelap

Daerah · 9 Mar 2025

Anggota DPRD Donggala, Jinurain Lamakatutu, Serap Aspirasi Warga dalam Reses di Desa Labuan Toposo


					Anggota DPRD Kabupaten Donggala dari Fraksi PDI Perjuangan, Jinurain Lamakatutu, menggelar reses di Desa Labuan Toposo pada Kamis (07/03/25).  FOTO: TIM Perbesar

Anggota DPRD Kabupaten Donggala dari Fraksi PDI Perjuangan, Jinurain Lamakatutu, menggelar reses di Desa Labuan Toposo pada Kamis (07/03/25). FOTO: TIM

DONGGALA,netiz.id Kabupaten Donggala dari Fraksi , , menggelar di Desa Labuan Toposo pada Kamis (07/03/25). Kegiatan ini merupakan bagian dari masa sidang pertama DPRD Kabupaten Donggala , yang berlangsung pada 7-9 Maret.

Dalam reses tersebut, Jinurain Lamakatutu mengundang sekitar 100 warga dari berbagai elemen , termasuk tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat. Meskipun berlangsung di tengah ibadah puasa, antusiasme warga tetap tinggi untuk menyampaikan berbagai aspirasi mereka, terutama terkait pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa.

Salah satu yang menjadi perhatian dalam pertemuan ini adalah permintaan fasilitas tangki semprot tanaman guna mendukung di Desa Labuan Toposo. Warga menilai alat tersebut sangat penting untuk meningkatkan produktivitas pertanian serta membantu petani dalam merawat tanaman mereka agar hasil panen lebih optimal.

Menanggapi berbagai aspirasi yang disampaikan, Jinurain sapaan akrabnya menegaskan bahwa seluruh masukan warga akan dicatat dan diperjuangkan dalam DPRD Kabupaten Donggala. Ia berkomitmen untuk mengawal setiap usulan agar dapat terealisasi dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat desa.

“Melihat anggaran daerah serta adanya efisiensi anggaran dari pemerintah pusat, permintaan warga belum semua dapat direalisasikan. Namun, semuanya telah dicatat dan akan diperjuangkan di tingkat atas,” ucapnya

Reses ini diharapkan menjadi wadah bagi masyarakat dalam menyampaikan kebutuhan mereka, sehingga pembangunan di Desa Labuan Toposo dapat lebih merata dan sesuai dengan aspirasi warga. Demikian Jinurain. (KB)

Artikel ini telah dibaca 207 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Resmob Tadulako Amankan Pelaku Pencurian Brankas di Toko Bintang Palu

13 Januari 2026 - 19:04

Polresta Palu

Anwar Hafid Ungkap Bahaya Tambang Ilegal, Dorong Pengetatan Pengawasan KLH

13 Januari 2026 - 18:39

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Gubernur Anwar Hafid dan Menteri KLH Sepakat Perketat Pengawasan Pertambangan di Sulteng

13 Januari 2026 - 15:09

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala

DPRD Sulteng Ikut Pererat Kebersamaan Forkopimda di Jamuan Kodaeral VI

13 Januari 2026 - 06:24

DPRD SULTENG

Komisi III DPRD Sulteng Tekankan Keadilan DBH bagi Daerah Penghasil Nikel

13 Januari 2026 - 06:13

DPRD SULTENG
Trending di Daerah