PALU,netiz.id — Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Hj. Nilam Sari Lawira, SP, MP, menghadiri secara langsung Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka Wisuda Ke-119 lulusan Universitas Tadulako (Untad) pada hari Kamis (21/9/23).
Acara berlangsung meriah di Auditorium Universitas Tadulako dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Gubernur Sulawesi Tengah yang diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Dr. Farid Rifai Yotolembah, serta Rektor Untad, Prof. Dr. Ir. Amar, ST, MT, IPU, Asean Eng.
Rektor Untad menyampaikan dengan bangga bahwa universitas tersebut telah menghasilkan 1.526 wisudawan/wisudawati dari berbagai jenjang program studi dan memberikan ucapan selamat kepada para lulusan.
“Saya mengingatkan mereka untuk menjadikan ilmu yang diperoleh sebagai bekal dalam menghadapi tantangan masa depan,” ucapnya.
Ketua DPRD, Dr. Hj. Nilam Sari Lawira, juga memberikan selamat kepada semua wisudawan/wisudawati dan mendorong mereka untuk mengukir prestasi gemilang serta menjadi inspirasi bagi masyarakat.
Mantan Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Pertanian Untad itu juga menyampaikan bahwa momentum penting dalam perjalanan pendidikan di Universitas Tadulako telah dirayakan dengan haru dan semangat yang tinggi.
“Semoga para lulusan Untad ke-119 dapat sukses dalam berbagai bidang dan terus mengharumkan nama almamater,” pungkasnya. (TIM)




