PALU,netiz.id – Penunjukan Zulkifli Syukur sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia U-23 mendapat sambutan hangat dan dukungan dari berbagai kalangan. Salah satunya datang dari Suzik, mantan Manajer PON Sulawesi Tengah, yang menyambut baik kepercayaan yang diberikan kepada mantan bek PSM Makassar tersebut.
Zulkifli Syukur resmi bergabung dalam jajaran staf kepelatihan Timnas U-23 menjelang persiapan menghadapi Piala AFF U-23 2025, yang dijadwalkan berlangsung pada pertengahan Juli mendatang. Keputusan ini dinilai sebagai langkah strategis untuk memperkuat struktur kepelatihan Garuda Muda, mengingat rekam jejak Zulkifli sebagai pemain profesional di level klub maupun tim nasional.
Bendahara Umum Asprov PSSI Sulawesi Tengah menilai kehadiran mantan Pelatih PON Sulteng itu akan memberikan dampak positif terhadap pengembangan karakter dan semangat juang para pemain muda Indonesia.
“Selamat dan sukses untuk Zulkifli Syukur. Ini bukan hanya kebanggaan bagi dirinya, tetapi juga bagi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Indonesia,” ujarnya.
Zulkifli diharapkan mampu mentransfer mental juara serta pengalamannya kepada generasi baru sepak bola Indonesia yang akan tampil di ajang regional Asia Tenggara. (KB)




