PALU,netiz.id — Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, menerima kunjungan dari perwakilan Nippon Paint di ruang kerjanya pada hari Rabu (03/07/24). Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan membahas program CSR yang akan dilaksanakan oleh perusahaan cat ternama tersebut di Kota Palu.
Program CSR Nippon Paint ini bertujuan untuk mempercantik Kota Palu dengan produk-produk cat mereka. Wali Kota Hadianto menyambut baik program ini dan berharap dapat dioptimalkan untuk memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Palu.
“Saya berharap apa yang bisa diberikan oleh Nippon Paint bisa dioptimalkan. Dan saya mau itu secepatnya,” ujar Wali Kota Hadianto.
Rincian program CSR Nippon Paint di Palu belum diungkapkan secara detail. Namun, diharapkan program ini dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan dan keindahan Kota Palu. Demikian orang Nomor Satu di Kota Palu. (TIM)




