NETIZ.ID,Donggala – Camat Banawa, Rustam mengungkapkan target vaksinasi para Lanjut Usia (Lansia) belum maksimal di Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala, ada beberapa kendala ataupun hambatan dihadapi sehingga belum maksimalnya vaksinasi.
Ia mengatakan di 9 kelurahan dan 5 desa beberapa dari Lansia itu telah melakukan vaksinasi yang digelar kelurahan serta desa dan data untuk Lansia belum valid karna sebagian para Lansia tersebut telah meninggal dunia. Rabu (8/12)
Kendala di hadapi kata dia, yakni banyaknya tersebar berita hoax yang terima para Lansia, Para Lansia juga kaget lagi karna adnya vaksin Pfizer selain Sionav dan Moderna serta ada keluarga atau anak yang melarang para Lansia tersebut untuk di Vaksinasi.
Menurutnya kedepan ada beberapa kiat yang akan dilakukan pihak kecamatan beserta kelurahan desa untuk memaksimalkan vaksinasi yaitu dilakukan vaksinasi door to door.
“Sebelumnya Geray Vaksin di laksanakan tiap kantor kelurahan dan desa, nantinya akan dipusatkan di rumah RT/Kepala Dusun agar para Lansia tidak lagi ke Geray Vaksinasi,” Bebernya
Semoga dengan kiat-kiat tersebut dapat memaksimalkan target Vaksinasi Para Lansia di Kecamatan Banawa pada khususnya. Demikian Rustam (KB/)