Menu

Mode Gelap

Daerah · 17 Okt 2025

Kantor Pertanahan Donggala Perkuat Sinergi dengan TNI AL untuk Kawal Aset Negara di Pesisir


					Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Donggala, Rusli M. Mau, S.Si.T., M.A.P. (kanan), menerima kunjungan kehormatan Komandan Pos Angkatan Laut (Danposal) Donggala di ruang kerjanya, Kamis (16/10/25). FOTO: istimewa Perbesar

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Donggala, Rusli M. Mau, S.Si.T., M.A.P. (kanan), menerima kunjungan kehormatan Komandan Pos Angkatan Laut (Danposal) Donggala di ruang kerjanya, Kamis (16/10/25). FOTO: istimewa

DONGGALA,netiz.id — Kantor Pertanahan terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga dan mengamankan , terutama di wilayah pesisir. Sebagai wujud sinergi lintas sektor, lembaga tersebut menerima kehormatan dari Komandan Pos Angkatan Laut (Danposal) Donggala, Kamis (16/10/25).

Kunjungan itu diterima langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Donggala, Rusli M. Mau, S.Si.T., M.A.P., di ruang kerjanya. Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak membahas strategi penguatan antara instansi pertanahan dan Angkatan Laut, khususnya terkait pengamanan aset-aset pertanahan negara, penataan kawasan pesisir, dan dukungan terhadap kebijakan tata ruang di wilayah Donggala.

Rusli M. Mau menegaskan bahwa Kantor Pertanahan memiliki peran penting tidak hanya dalam administrasi pertanahan, tetapi juga dalam menjaga kedaulatan wilayah darat hingga pesisir.

“Kami ingin memastikan setiap aset negara yang ada di wilayah pesisir terlindungi dan termanfaatkan sesuai . Untuk itu, kami sangat mengapresiasi dukungan dari TNI Angkatan Laut yang memiliki tanggung jawab strategis dalam menjaga kawasan tersebut,” ujarnya.

Ia menambahkan, kolaborasi ini akan menjadi langkah konkret dalam mendukung visi Kementerian ATR/BPN untuk menghadirkan pertanahan yang tertib, berkeadilan, dan berdaulat di seluruh .

Sementara itu, Danposal Donggala menyambut baik kerja sama tersebut dan menyatakan kesiapan pihaknya untuk memperkuat koordinasi dengan Kantor Pertanahan Donggala dalam pengamanan wilayah laut dan aset-aset negara yang berada di garis pantai.

Melalui sinergi ini, Kantor Pertanahan Donggala menegaskan perannya sebagai garda depan dalam dan perlindungan aset pertanahan, sekaligus memperkokoh komitmen dalam mendukung strategis di tingkat daerah. (KB)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Gubernur Sulteng Jajaki Kerja Sama Strategis dengan ITB, Fokus Beasiswa dan SDM

15 Januari 2026 - 06:25

gubernur sulteng, ANwar Hafid

Inflasi Sulteng Terkendali di Angka 3,31 Persen, TPID Perkuat Stok Pangan Hadapi Idul Fitri 2026

14 Januari 2026 - 19:32

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wagub Sulteng Pimpin Rapat TPID, Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

14 Januari 2026 - 19:15

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wakil Ketua Fraksi PKS, Takwin Tinjau dan Bantu Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 18:51

Takwin

Relawan PKS Bersihkan Rumah Lansia Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 17:52

PKS SULTENG

Komisi I DPRD Sulteng Dorong Penganggaran Honorarium KPID dan KI yang Proporsional

14 Januari 2026 - 12:49

DPRD SULTENG
Trending di Daerah