PALU,netiz.id – Pemerintah Kabupaten Donggala kembali menunjukkan prestasinya dengan meraih dua penghargaan penting di tingkat Sulawesi Tengah. Penghargaan pertama diterima dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia, Kantor Perwakilan Kementerian Keuangan Sulawesi Tengah, dalam ajang K1S Awards (Kemenkeu Satu Sulteng Awards). Kabupaten Donggala berhasil meraih predikat Terbaik I dalam Anugerah Pemda dengan Sinergi Terbaik atas keberhasilan dalam pembayaran pajak dan kepatuhan penyampaian data ILAP.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Sulawesi Tengah dan diterima oleh Pj Bupati Donggala, Moh Rifani, dalam sebuah acara yang berlangsung di Gedung Pogombo, Kantor Gubernur Sulawesi Tengah, Palu, pada Selasa (17/12/24).
Selain itu, Kabupaten Donggala juga menerima Piagam Penghargaan Kabupaten/Kota Peduli Hak Asasi Manusia dari Kementerian Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Penghargaan ini diberikan atas capaian Donggala dalam memperoleh predikat sebagai Kabupaten/Kota Peduli Hak Asasi Manusia Tahun 2023. Penghargaan tersebut ditandatangi langsung oleh Menteri Hak Asasi Manusia, Natalius Pigai.
Saat dikonfirmasi media ini, Pj Bupati Donggala, Moh Rifani, mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya atas penghargaan ini. Menurutnya, pencapaian tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Donggala serta sinergi dengan masyarakat.
“Dua penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa Donggala terus berupaya memberikan yang terbaik, baik dalam pengelolaan keuangan maupun dalam upaya melindungi hak asasi manusia. Kami berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Rifani.
Dengan diraihnya dua penghargaan ini, Donggala semakin mengukuhkan diri sebagai daerah yang tidak hanya unggul dalam tata kelola pemerintahan, tetapi juga peduli terhadap nilai-nilai kemanusiaan. (KB)




