DONGGALA,netiz.id — Pemerintah Kabupaten Donggala terus memperkuat langkah strategis dalam menjaga ketahanan pangan daerah. Melalui Gerakan Tanam (Gertam) Jagung dan Cabai, Pemkab Donggala menunjukkan komitmennya mendukung kemandirian petani dan menekan inflasi.
Kegiatan Gertam yang dipusatkan di Desa Batusuya Goo, Kecamatan Sindue Tombusabora, Sabtu (18/10/25), secara resmi diluncurkan oleh Bupati Donggala, Vera Elena Laruni. Ia menegaskan, gerakan ini merupakan bagian dari upaya nyata Pemkab Donggala dalam mendukung program nasional Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya di bidang ketahanan pangan.
“Gerakan ini bukan sekadar seremonial. Ini langkah konkret agar Donggala dapat memperkuat sektor pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani,” ujar Bupati Vera.
Selain mendorong peningkatan produksi jagung dan cabai, kegiatan ini juga menjadi momentum memperkuat kolaborasi lintas sektor, antara pemerintah, perbankan, dan masyarakat desa.
“Dengan semangat gotong royong, kita ingin memastikan bahwa pangan di Donggala tetap kuat dan berdaulat,” tegas Bupati Vera.
Peluncuran Gertam turut dihadiri Wakil Bupati Donggala, Taufik M. Burhan, Ketua DPRD Donggala, M. Taufik, serta perwakilan dari Kementerian Pertanian, Kementerian Desa dan PDT, dan Bank Mandiri. (KB/*)




