PALU,netiz.id — Pemerintah Kota Palu turun langsung meninjau lokasi kebakaran yang ada di wilayah Pasar Masomba, Kamis (1/12/22)
Hadir langsung dalam kesempatan tersebut yaitu Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, S.Sos.,MM didampingi sejumlah pimpinan OPD di lingkup Pemerintah Kota Palu.
Sebagaimana diketahui, Pasar Masomba kembali dilahap si jago merah pada Rabu malam, 30 November 2022 sekitar pukul 21.00 WITA.
Dalam kesempatan tersebut, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Palu menurunkan sejumlah unit untuk membantu memadamkan api.
Selain melakukan kunjungan, Sekkot Irmayanti beserta rombongan Pemerintah Kota Palu sekaligus membicarakan terkait tindak lanjut pasca kebakaran. (***)