JAKARTA,netiz.id — Abdul Salim telah resmi terpilih sebagai Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Donggala untuk masa jabatan 2023-2028.
Pengumuman tersebut dikeluarkan setelah pleno pimpinan Bawaslu Donggala untuk menentukan siapa yang akan menduduki posisi Ketua dan anggota Bawaslu di Kabupaten Donggala untuk periode selanjutnya.
Sebelumnya, pada Jumat (17/8/23), setelah pelantikan, Abdul Salim bersama rekan-rekannya mengikuti sesi orientasi Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diadakan oleh Bawaslu Republik Indonesia. Acara tersebut diselenggarakan di salah satu hotel di Jakarta.
Dengan pengalaman dan pengetahuannya dalam berbagai organisasi, serta pengalaman sebagai Advokat dan mantan staf teknis Bawaslu Provinsi Sulawesi Tengah, Abdul Salim siap memimpin Bawaslu Kabupaten Donggala untuk memastikan jalannya pemilihan umum yang adil dan demokratis dalam periode mendatang.
Selanjutnya, dua anggota Bawaslu, yaitu mantan Ketua Bawaslu dalam periode sebelumnya, Minhar, menjabat sebagai Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Hubungan Masyarakat (Humas), dan Partisipasi Masyarakat (Parmas). Sementara itu, Rusli Guntur menjabat sebagai Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa. (KB/*)




