Menu

Mode Gelap

Daerah · 25 Sep 2025

DPRD Sulteng Resmi Tutup Masa Persidangan III, Agenda DOB Tompotika Masuk Prioritas Tahun Kedua


					Wakil Ketua I DPRD Sulteng Aristan bersama jajaran pimpinan dewan memimpin Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan III Tahun Pertama sekaligus Pembukaan Masa Persidangan I Tahun Kedua di Gedung DPRD Sulteng, Kamis (25/09/25). FOTOL istimewa Perbesar

Wakil Ketua I DPRD Sulteng Aristan bersama jajaran pimpinan dewan memimpin Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan III Tahun Pertama sekaligus Pembukaan Masa Persidangan I Tahun Kedua di Gedung DPRD Sulteng, Kamis (25/09/25). FOTOL istimewa

PALU,netiz.id — DPRD Provinsi Sulawesi Tengah menutup Masa Persidangan III Tahun Pertama sekaligus membuka Masa Persidangan I Tahun Kedua dalam rapat paripurna yang di Gedung DPRD Sulteng, Kamis (25/09/25). Rapat dipimpin Wakil Ketua I DPRD Sulteng, .

Dalam kesempatan itu, Aristan menyampaikan laporan pelaksanaan sejumlah agenda penting yang telah dilaksanakan selama Masa Persidangan III Tahun Pertama. Beberapa di antaranya yakni pengawasan penggunaan anggaran, penyerahan laporan hasil pemeriksaan Perwakilan Sulawesi Tengah, pembahasan Raperda tentang 2024–2029, pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2024, serta perubahan APBD 2025.

Selain itu, DPRD juga melaksanakan , koordinasi dan komunikasi di dalam maupun luar daerah, serta monitoring dan konsultasi komisi. Dari seluruh kegiatan tersebut, DPRD Sulteng berhasil menetapkan sembilan Keputusan DPRD dan lima Keputusan Pimpinan DPRD.

“Laporan ini kami sampaikan kepada Gubernur Sulawesi Tengah untuk ditindaklanjuti sebagai bagian dari mekanisme kerja kelembagaan,” ujar Aristan.

Lanjutnya, Memasuki Masa Persidangan I Tahun Kedua, DPRD Sulteng telah menjadwalkan agenda strategis. Salah satunya rapat paripurna pembahasan (DOB) Tompotika yang menjadi perhatian utama. Selain itu, dewan juga akan membahas Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2026, rapat Banggar bersama terkait APBD 2026, serta sejumlah kegiatan lain yang telah disepakati.

itu menegaskan, DPRD Sulteng bersama pemerintah daerah berkomitmen menjaga sinergi, komunikasi, dan koordinasi yang telah terjalin. “Kerja sama yang harmonis sangat dibutuhkan agar setiap program dapat berjalan efektif dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat Sulawesi Tengah,” tegasnya.

Dengan dibukanya Masa Persidangan I Tahun Kedua, DPRD Sulteng optimistis setiap agenda yang telah direncanakan, khususnya terkait DOB Tompotika dan pembahasan APBD 2026, dapat membawa dampak positif bagi pembangunan daerah. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Anwar Hafid Dorong Kolaborasi Pemprov Sulteng–ITB untuk Pendidikan, Riset, dan Tata Ruang

15 Januari 2026 - 08:03

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Gubernur Sulteng Jajaki Kerja Sama Strategis dengan ITB, Fokus Beasiswa dan SDM

15 Januari 2026 - 06:25

gubernur sulteng, ANwar Hafid

Inflasi Sulteng Terkendali di Angka 3,31 Persen, TPID Perkuat Stok Pangan Hadapi Idul Fitri 2026

14 Januari 2026 - 19:32

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wagub Sulteng Pimpin Rapat TPID, Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

14 Januari 2026 - 19:15

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wakil Ketua Fraksi PKS, Takwin Tinjau dan Bantu Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 18:51

Takwin

Relawan PKS Bersihkan Rumah Lansia Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 17:52

PKS SULTENG
Trending di Daerah