PALU,netiz.id — Wali Kota Palu yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, secara resmi membuka pemeriksaan kesehatan gratis dan menyerahkan paket sembako kepada anak-anak yang mengalami stunting, kaum dhuafa, janda dhuafa, lansia, serta pegawai syarah.
Dalam sambutannya, Irmayanti mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palu atas penyelenggaraan kegiatan bermanfaat tersebut.
Irmayanti menilai bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kepedulian Pemkot dan pihak terkait terhadap masyarakat yang membutuhkan. “Sebanyak 125 jiwa yang terdiri dari anak-anak yang mengalami stunting, kaum dhuafa, janda, lansia, pegawai honorer non-syariah, guru sertifikasi, dan pekerja cleaning service, insya Allah akan menerima manfaat dari penyaluran zakat ini pada hari ini,” ucapnya pada Selasa (13/08/24).
“Mereka adalah bagian dari masyarakat kita yang membutuhkan perhatian lebih, dan dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat meringankan beban mereka,” tambahnya.
Irmayanti berharap program ini dapat terus dilanjutkan. “Saya berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan, agar lebih banyak saudara-saudara kita yang merasakan manfaatnya. Semoga Allah SWT memberikan keberkahan dan kemudahan bagi kita semua dalam menjalankan amanah ini,” ungkapnya.
Di sisi lain, Ketua BAZNAS Kota Palu, Muchlis A. Mahmud, menjelaskan bahwa sebanyak 189 orang dari kaum dhuafa, lansia, janda, anak-anak stunting, dan pegawai syariah di Kota Palu akan menerima penyaluran zakat, infaq, dan sedekah berupa sembako dan uang tunai.
“Pembagian dilakukan dalam dua tahap. Besok (Rabu 14/8/2024) adalah hari terakhir pembagian di Kelurahan Tatanga. Hari ini, 125 jiwa menerima bantuan, sedangkan sisanya akan dibagikan besok. Semoga program ini dapat berjalan dengan lancar hingga besok,” kata Muchlis.
Ia juga menjelaskan bahwa sembako dan uang tunai yang diberikan merupakan hasil sumbangsih dari pengumpulan zakat mal oleh BAZNAS Kota Palu dan zakat dari para aparatur sipil negara. (Dg).




