DONGGALA,netiz.id – Persido Donggala (Biru) tampil perkasa dalam lanjutan babak penyisihan Grup A dengan melumat Galara Utama (Merah) 8-1 di Lapangan Persido Donggala, Sabtu (22/02/25). Kemenangan telak ini menjaga asa mereka untuk lolos ke babak selanjutnya.
Sejak peluit babak pertama dibunyikan, Persido langsung tampil menekan. Dirga Aditya membuka keunggulan pada menit ke-10 dan kembali mencetak gol di menit ke-38. Galara Utama sempat membalas lewat gol Moh Farid pada menit ke-24, tetapi Persido tetap mendominasi jalannya pertandingan.
Menjelang turun minum, Habil menambah keunggulan Persido dengan golnya di menit ke-44. Memasuki babak kedua, Persido semakin menggila. Zailun, yang masuk sebagai pemain pengganti, mencetak gol pada menit ke-49, disusul hattrick dari Nadil yang mencetak gol pada menit ke-60, 68, dan 70. Dirga kemudian menutup pesta gol Persido dengan gol ketiganya di menit ke-90+2.
Asisten pelatih Persido Donggala, Agus Datuamas, mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangan ini. Menurutnya, timnya telah melakukan persiapan matang setelah kekalahan di pertandingan pertama.
“Kami harus mencuri poin penuh di laga ini. Kemenangan ini sangat penting untuk meningkatkan moral pemain menghadapi pertandingan selanjutnya,” ujar Agus.
Sementara itu, asisten pelatih Galara Utama, Imam Sujatmo, mengakui timnya kalah dalam segala aspek, terutama dalam persiapan sebelum turnamen.
“Kami akui ada banyak kekurangan, mulai dari persiapan hingga strategi di lapangan. Ini menjadi bahan evaluasi bagi kami ke depannya,” katanya.
Dengan hasil ini, Persido Donggala semakin dekat dengan tiket ke fase berikutnya. (KB)




