Menu

Mode Gelap

Daerah · 24 Jul 2023

Zuraidah Resmi Dilantik Menjadi Anggota DPRD Donggala


					Zuraidah Resmi Dilantik Menjadi Anggota DPRD Donggala Perbesar

DONGGALA,netiz.id — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menyelenggarakan rapat paripurna untuk Pemberhentian dan pelantikan sebagai anggota legislatif periode 2019-, yang dilaksanakan di ruang sidang utama pada Senin (24/7/2023).

Rapat paripurna tersebut dipimpin oleh ketua DPRD, Takwin, didampingi wakil ketua I, Sahlan L Tandamusu, serta dihadiri oleh Bupati Donggala, , Forkopimda, dan pejabat lainnya.

Dalam sambutannya, ketua DPRD, Takwin, menyampaikan bahwa Saudara Asgaf telah diberhentikan dari jabatannya sebagai anggota DPRD dan digantikan oleh Saudara Zuraidah, berdasarkan Keputusan Gubernur nomor surat 100.1.4.2/381/RO.PEMOTDA-G.ST/2023.

Pada rapat paripurna tersebut, Zuraidah resmi dilantik sebagai pengganti antar waktu anggota untuk masa bakti 2019-2024. Proses pelantikan ini merupakan suatu tanggung jawab besar, dan diharapkan Zuraidah dapat memperhatikan perkembangan dan menyalurkan aspirasi masyarakat di wilayah tersebut.

Takwin berharap kepada Anggota Zuraidah yang baru dilantik agar berkomitmen untuk menjadi stabilisator di tengah-tengah masyarakat dan berusaha mencapai kemajuan yang lebih baik bagi kesejahteraan rakyat di Kabupaten Donggala.

“Kami bahwa peran DPRD sangat krusial dalam di era reformasi dan globalisasi saat ini,” ucapnya.

“Keberadaan Zuraidah di lembaga dewan diharapkan akan menumbuhkan dinamika baru untuk menjalankan tugas-tugas dewan sehari-hari dengan aspirasi dan kesadaran atas tanggung jawab yang diemban,” tambahnya.

Melalui pelantikan ini, masyarakat Kabupaten Donggala berharap adanya perubahan yang positif dan pengabdian yang tinggi dari anggota DPRD. Evaluasi setiap tahun atas kegiatan dan hasil-hasil yang dicapai oleh dewan akan menjadi tolak ukur kinerja mereka. Semoga peran Zuraidah sebagai anggota DPRD dapat membawa dampak positif bagi kemajuan daerah dan kesejahteraan rakyat. Demikian Ketua DPRD Kabupaten Donggala.

Sementara itu, Bupati Donggala, Kasman Lassa, menyampaikan kepada Anggota yang baru dilantik agar tetap berkontribusi terbaik bagi daerah dan mewakili aspirasi masyarakat atau konstituen. Demikian disampaikan oleh Kasman Lassa. (KB)

Artikel ini telah dibaca 172 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala

DPRD Sulteng Ikut Pererat Kebersamaan Forkopimda di Jamuan Kodaeral VI

13 Januari 2026 - 06:24

DPRD SULTENG

Komisi III DPRD Sulteng Tekankan Keadilan DBH bagi Daerah Penghasil Nikel

13 Januari 2026 - 06:13

DPRD SULTENG

Lebih 100 KK Terdampak, Pemprov Sulteng Lakukan Penanganan Darurat Banjir–Longsor di Donggala

12 Januari 2026 - 21:18

Banjir Donggala

PKS Turun Gunung, Rumah Warga Desa Wani Kembali Kinclong

12 Januari 2026 - 21:00

Relawan PKS Banjir DOnggala

Bupati Donggala Tinjau Lokasi Banjir, Enam Kecamatan Berstatus Tanggap Darurat

12 Januari 2026 - 20:28

Banjir Donggala
Trending di Daerah