Menu

Mode Gelap

Politik · 5 Agu 2025

Ramadhan Maulana Tegaskan Loyalitas dan Target PAN Kuasai DPRD Sulteng


					Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Tengah, Muhammad Ramadhan Maulana. FOTO: istimewa Perbesar

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Tengah, Muhammad Ramadhan Maulana. FOTO: istimewa

,netiz.id — Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional () Sulawesi Tengah, Muhammad Ramadhan Maulana, menegaskan komitmennya untuk tetap tegak lurus terhadap Ketua Umum PAN dan Ketua DPW PAN , Muslimun. Hal itu disampaikannya saat memimpin dan konsolidasi internal DPW PAN Sulteng di Hotel Santika Palu, Senin (04/08/25).

Dalam tersebut, Ramadhan menekankan pentingnya soliditas dan loyalitas sebagai kekuatan utama partai dalam menghadapi agenda-agenda politik ke depan, termasuk 2029.

“Insyaallah, ke depan PAN akan menjadi nomor satu di Sulawesi Tengah. Kita targetkan merebut kursi pimpinan DPRD provinsi serta seluruh DPRD kabupaten/kota,” tegas Ramadhan.

Politisi muda asal Poso itu menyebut rapat ini sebagai momentum awal untuk menghidupkan kembali mesin politik PAN pasca-Pemilu . Ia menuturkan, ada empat agenda besar yang akan menjadi fokus utama DPW dalam waktu dekat, yakni musyawarah daerah, (Rakerwil), pelantikan pengurus baru, dan perumusan strategi pemenangan Pemilu 2029.

“Konsolidasi ini bukan sekadar formalitas. Ini adalah pijakan awal kita untuk menyusun kekuatan hingga ke tingkat bawah. Kami ingin semua struktur partai bekerja secara masif dan terorganisir,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh tokoh senior PAN Sulteng, Dr. Rusli Baco Dg Pallabi, yang juga mantan Wakil Gubernur Sulteng sekaligus Ketua DPW PAN periode 2020–2024. Sejumlah pengurus harian dan perwakilan dari DPD kabupaten/kota juga hadir dalam pertemuan tersebut.

Dengan semangat dan kekompakan yang terus dibangun, Ramadhan memastikan PAN akan tampil sebagai kekuatan politik utama di Sulawesi Tengah pada Pemilu mendatang. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 55 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

PKS Sulteng Kembali Kirim Relawan ke Aceh, Nurhalis Nur Jalani Tugas Kemanusiaan

7 Januari 2026 - 13:49

PKS SULTENG

PAN Sulteng Doa Bersama Anak Yatim, Perkuat Kepedulian Sosial dan Kebersamaan

30 Desember 2025 - 15:21

PAN SULTENG

Subhi Tarik Diri, Musda Golkar Donggala Mengerucut

22 Desember 2025 - 20:16

Subhi

Musda XI Golkar Donggala: Tiga Figur Bersaing Rebut Kursi Ketua DPD

21 Desember 2025 - 20:59

Golkar Donggala

PKS Sulteng Kirim Relawan ke Sumatera, Politik Kemanusiaan Hadir di Tengah Bencana

19 Desember 2025 - 10:33

PKS SULTENG

Rakerda PKS Banggai Laut, BKBN Dorong Kader Jadi Garda Terdepan Partai

16 Desember 2025 - 08:41

PKS SULTENG
Trending di Politik