PALU,netiz.id — Wali Kota Palu diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, S.Sos., MM, secara resmi membuka Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) bagi Calon Paskibraka Kota Palu. Senin kemarin (7/8/23) Acara yang berlangsung di Rama Hotel Palu ini diselenggarakan dengan tema “Ideologi Pancasila dan Pengenalan Nilai Kebangsaan.”
Diklat tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI. Dalam sambutan tertulis dari Wali Kota, Sekretaris Daerah menyampaikan pentingnya memahami nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara.
Menurutnya, Pancasila bukan hanya kata-kata, melainkan juga pandangan hidup yang mengatur kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Sekretaris Daerah juga mengajak para calon Paskibraka untuk menjadi teladan dalam mengamalkan Pancasila dan menjunjung tinggi semangat persatuan.
“Para calon Paskibraka diharapkan menjadi representasi generasi muda yang cerdas, tangguh, dan cinta tanah air. Pendidikan dan pelatihan yang mereka terima dianggap sebagai investasi bagi masa depan Indonesia yang lebih baik,” Ucapnya
Selain itu, Sekretaris Daerah juga mengingatkan pentingnya berpikir kritis, kreatif, dan inovatif dalam proses belajar mengenal nilai-nilai kebangsaan. Para pelatih dan pembina juga mendapatkan apresiasi atas dedikasi mereka dalam membentuk karakter generasi muda.
Semangat kebangsaan dan cinta tanah air diharapkan tetap kuat serta berpegang teguh pada Pancasila sebagai ideologi negara. Demikian Irmayanti Pettalolo. (TIM)




