DONGGALA,netiz.id — Ratusan Kendaraan Dinas (Randis) milik Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Donggala disinyalir telah digadaikan.
Menurut data yang diperoleh oleh media ini, sekitar 200 dari 400 Bukti Kepemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) kendaraan roda 2 dan 4 milik Pemda hilang.
Devi salah seorang pembeli mengklaim memiliki BPKB mobil yang merupakan milik Kepala Kesatuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kabupaten Donggala, serta faktur dan nomor rangka kendaraan.
Ketika dikonfirmasi oleh media ini diruang kerjanya, Senin (06/11/23), Kasat Pol PP, Haidar, mengatakan bahwa seseorang memang mengaku ingin menarik Randis yang ia gunakan. Namun, lebih mengejutkan lagi, orang tersebut (Devi) memiliki sejumlah dokumen asli.
Menurut Kasat Pol PP, mobil yang dibelinya merupakan hasil dari lelang kendaraan dinas setelah bencana pada September 2018 silam. Namun, hingga saat ini, belum ada lelang kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
“Saya menyarankan dia (Devi) untuk melapor ke Polres Donggala agar bisa mengambil Randis yang telah dibelinya,” ujarnya.
Menurutnya lagi, ada 3 mobil milik Pemda Donggala yang ingin ditarik, termasuk Randis Pol PP, Dikjar, dan BKPSDM.
“Semua BPKB Randis itu yang simpan ialah pihak aset,” Tutupnya
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Aset, Fajriah, setelah dipanggil pihak Reskrim, lebih memilih untuk memberikan pernyataan lebih lanjut di lain waktu.
“Nanti saja, kami akan memeriksa data terlebih dahulu,” katanya sambil pergi.
Terpisah, Kepala Bagian Operasional (KBO) Reskrim Ipda Hisbullah mengatakan bahwa benar ada pelapor atas nama Devi yang ingin menarik Randis milik Pol PP. Demikian Hisbullah.




