MOROWALIUTARA,netiz.id — Berlibur diperlukan untuk melepaskan kepenatan dan menyegarkan pikiran setelah bekerja dan beraktivitas yang melelahkan. Terlebih lagi, jika Anda mengajak keluarga besar untuk pergi, Anda membutuhkan persiapan biaya yang cukup besar.
Hal ini penting dilakukan agar aktivitas liburan bersama keluarga tidak terganggu akibat kurangnya persiapan biaya yang matang.
Salah satu pilihan menarik adalah Morowali Utara, yang memiliki dua lokasi wisata unggulan dan beberapa lokasi menarik lainnya. Namun, berapa biaya yang perlu dianggarkan sebelum pergi berwisata ke kedua lokasi tersebut?
Untuk paket wisata Teluk Tomori, harganya adalah 850 ribu per paket (minimal 8-10 orang) dan sudah termasuk kapal, jaket pelampung, air mineral, serta dokumentasi. Jika Anda ingin menyertakan makan siang, tarifnya adalah 150 ribu per orang dengan minimal 8 orang.
Sementara itu, untuk paket perjalanan mengunjungi Suku Wana, harganya adalah 3.500.000 per orang (minimal 4 orang) dengan durasi 3 hari 2 malam.
Ketika mengunjungi Teluk Tomori dan Suku Wana, Anda akan didampingi oleh Tour Guide yang legal dan bersertifikat dari Journey. Untuk memudahkan calon pengunjung mendapatkan informasi, Journey dan Dinas Pariwisata Morut membuka stand pameran di Palu Grand Mall. Juga, berikut adalah kontak yang dapat Anda hubungi: 0852-5579-5720 (Acca).




