Menu

Mode Gelap

Daerah · 5 Sep 2025

Gubernur Anwar Hafid dan Pangdam XXIII/Palaka Wira Sepakat Percepat Pembangunan Markas Kodam di Sulteng


					Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, berjabat tangan dengan Pangdam XXIII/Palaka Wira, Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar, usai pertemuan di ruang kerja Gubernur, Kamis (04/09/25). FOTO: istimewa Perbesar

Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, berjabat tangan dengan Pangdam XXIII/Palaka Wira, Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar, usai pertemuan di ruang kerja Gubernur, Kamis (04/09/25). FOTO: istimewa

PALU,netiz.id — Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. , menerima kunjungan silaturahmi Panglima Kodam (Pangdam) XXIII/Palaka Wira, , bersama jajaran di ruang kerjanya, Kamis (04/09/25). Pertemuan tersebut menghasilkan kesepahaman untuk mempercepat Markas Kodam (Makodam) di Sulawesi Tengah.

Dalam pertemuan itu, Pangdam Jonathan menyampaikan terima kasih atas sambutan yang diberikan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah. Ia menegaskan, sebagai kodam baru, pihaknya sangat membutuhkan dari semua pemangku kepentingan, terutama , guna memperkuat pertahanan negara sekaligus mempercepat respons terhadap potensi ancaman di kawasan Sulawesi.

“Proses pembangunan infrastruktur Makodam akan segera dilakukan. Saat ini ada dua opsi yang sedang dipertimbangkan, apakah Makodam digabung dengan kompleks perumahan atau berdiri terpisah,” jelasnya.

Sementara itu, Gubernur Hafid yang didampingi Wakil Gubernur dr. Reny A. Lamadjido dan Sekretaris Daerah menyatakan dukungan penuh atas rencana pembangunan Makodam XXIII/Palaka Wira di Sulawesi Tengah. Menurutnya, keberadaan Makodam akan memberikan nilai strategis sekaligus memperkuat posisi Sulawesi Tengah di Pulau Sulawesi.

“Kehadiran Kodam XXIII/Palaka Wira menyempurnakan eksistensi Sulawesi Tengah di Sulawesi. Kami mendukung agar Makodam dan perumahan berada dalam satu kompleks, sehingga lebih terintegrasi dan memiliki ciri khas,” ujar Anwar.

Lebih lanjut, Gubernur menilai keberadaan Makodam tidak hanya memperkuat aspek pertahanan dan keamanan, tetapi juga dapat memberikan dampak positif terhadap pembangunan daerah serta peningkatan kesejahteraan .

“Kodam akan menjadi mitra penting dalam memperkuat ketahanan sekaligus mendukung 9 BERANI yang tengah dijalankan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah,” pungkasnya. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

SMA Kristen Bala Keselamatan Palu Serius Benahi Perpustakaan Jelang Akreditasi

14 Januari 2026 - 06:49

Dispusaka Sulteng

Dispusaka Sulteng Awali 2026 dengan Penegasan Disiplin dan Layanan Publik

14 Januari 2026 - 06:31

Dispusaka Sulteng

Resmob Tadulako Amankan Pelaku Pencurian Brankas di Toko Bintang Palu

13 Januari 2026 - 19:04

Polresta Palu

Anwar Hafid Ungkap Bahaya Tambang Ilegal, Dorong Pengetatan Pengawasan KLH

13 Januari 2026 - 18:39

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Gubernur Anwar Hafid dan Menteri KLH Sepakat Perketat Pengawasan Pertambangan di Sulteng

13 Januari 2026 - 15:09

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Amankan Aset Negara, Kantor Pertanahan Donggala Serahkan Sertipikat BMN

13 Januari 2026 - 10:02

Kantah Donggala
Trending di Daerah