Menu

Mode Gelap

Daerah · 21 Mei 2025

Di Tengah Dinamika Global, Ketua DPRD Sulteng Teguhkan Komitmen Kebangsaan di MPR RI


					Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, H. Muhammad Arus Abdul Karim saat menghadiri Sarasehan Kebangsaan yang berlangsung di Gedung Nusantara IV MPR RI, Jakarta, pada Selasa, (20/05/25). FOTO: istimewa Perbesar

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, H. Muhammad Arus Abdul Karim saat menghadiri Sarasehan Kebangsaan yang berlangsung di Gedung Nusantara IV MPR RI, Jakarta, pada Selasa, (20/05/25). FOTO: istimewa

JAKARTA,netiz.id — Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, H. Muhammad , menghadiri Sarasehan Kebangsaan bertema “Memperkokoh Ideologi Pancasila Menghadapi Tantangan Geopolitik Global, Menuju Indonesia Raya”. Kegiatan ini berlangsung di Nusantara IV , Jakarta, pada Selasa, (20/05/25).

Sarasehan ini mengangkat isu strategis terkait geopolitik dunia dan peluang yang dapat dimanfaatkan Indonesia dalam memperkuat persatuan dan posisi globalnya. Hadir dalam acara tersebut sejumlah tokoh nasional, antara lain Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani, Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof. Drs. KH. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D., Panglima TNI, Kapolri, jajaran pimpinan lembaga tinggi negara, para gubernur, ketua DPRD provinsi, bupati dan wali kota dari seluruh Indonesia.

Acara dibuka dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dinyanyikan dalam tiga stanza. Suasana khidmat tercipta ketika para kepala daerah dan ketua DPRD secara bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai persatuan dan kebangsaan.

Dalam sambutannya, Kepala BPIP Yudian Wahyudi menyampaikan bahwa kegiatan ini penting sebagai ruang komunikasi strategis antara pimpinan lembaga negara dan daerah. Menurutnya, BPIP sebagai lembaga negara memiliki mandat untuk memperkuat nilai-nilai Pancasila di tengah , terutama dalam menghadapi dinamika global yang penuh tantangan.

“Acara ini menjadi momen refleksi dan perumusan langkah-langkah strategis menghadapi dinamika geopolitik yang terus berubah,” ujar Yudian.

Senada dengan itu, Ketua MPR RI Ahmad Muzani menekankan bahwa forum ini merupakan bagian dari upaya menyusun ulang strategi nasional guna menjawab tantangan global yang semakin kompleks. Ia menyinggung fenomena pergeseran kekuatan ekonomi dan politik dunia, isu perubahan iklim, transformasi digital, serta ketegangan antarnegara yang memerlukan respons kebangsaan yang kokoh dan berprinsip.

“Indonesia harus tetap berpegang teguh pada Pancasila sebagai warisan para pendiri bangsa. Tanpa Pancasila, bangsa ini bisa terpecah menjadi kelompok-kelompok yang saling mengklaim kebenaran masing-masing,” tegas Muzani.

Ia juga menambahkan bahwa Presiden menjadikan Pancasila sebagai dasar pijakan dalam merumuskan berbagai kebijakan pemerintah. Program-program seperti pemberantasan kemiskinan, korupsi, penguatan , nelayan, buruh, serta pemberdayaan , menurutnya, merupakan bagian dari upaya menciptakan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Kehadiran Ketua DPRD Sulteng dalam forum ini mencerminkan komitmen daerah dalam mendukung nilai-nilai kebangsaan serta peran aktif dalam merespons isu global demi masa depan Indonesia yang lebih kuat dan bersatu. (*)

Artikel ini telah dibaca 37 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Inflasi Sulteng Terkendali di Angka 3,31 Persen, TPID Perkuat Stok Pangan Hadapi Idul Fitri 2026

14 Januari 2026 - 19:32

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wagub Sulteng Pimpin Rapat TPID, Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

14 Januari 2026 - 19:15

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wakil Ketua Fraksi PKS, Takwin Tinjau dan Bantu Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 18:51

Takwin

Relawan PKS Bersihkan Rumah Lansia Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 17:52

PKS SULTENG

Komisi I DPRD Sulteng Dorong Penganggaran Honorarium KPID dan KI yang Proporsional

14 Januari 2026 - 12:49

DPRD SULTENG

Korban Banjir Aceh Terima Kiriman 1.000 Paket Abon dari Masyarakat Sulteng

14 Januari 2026 - 12:00

Yakesma Sulteng
Trending di Daerah