PALU,netiz.id — Semangat, senyum, dan kebersamaan mewarnai pelaksanaan BKOW Fair yang digelar di Halaman Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Sabtu (13/12/25). Kegiatan ini menjadi bagian dari peringatan Hari Ibu ke-97 yang diisi dengan ragam aktivitas pemberdayaan perempuan.
Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah, Dra. Novalina, membuka kegiatan tersebut dengan pesan kuat tentang pentingnya peran perempuan dalam membangun keluarga, masyarakat, hingga bangsa. Menurutnya, Hari Ibu bukan sekadar perayaan tahunan, tetapi momentum refleksi atas kontribusi besar perempuan dalam berbagai lini kehidupan.
Di tengah kegiatan, tampak para ibu dari berbagai organisasi perempuan menunjukkan semangat yang tak kalah dari generasi muda. Mereka hadir membawa karya, gagasan, dan energi positif yang mencerminkan ketangguhan perempuan Sulawesi Tengah.
“Perempuan adalah sumber motivasi dan kekuatan. Dari rumah, dari keluarga, perempuan melahirkan perubahan yang berdampak luas bagi masyarakat,” tutur Sekda dalam sambutannya.
BKOW Fair menjadi ruang silaturahmi sekaligus ekspresi bagi perempuan untuk saling menguatkan dan menginspirasi. Kegiatan ditutup dengan jalan santai dan senam bersama, menciptakan suasana hangat penuh kebersamaan.
Melalui BKOW Fair, perempuan Sulawesi Tengah kembali menegaskan perannya sebagai pilar pembangunan dan penggerak menuju Indonesia Emas 2045. (KB/*)




