Menu

Mode Gelap

Sports · 14 Des 2025

Debut Teqball Sulteng Berbuah Medali di SEA Games 2025


					Atlet teqball Indonesia Akyko Micheel Kapito (kanan) bersama pasangannya Gabriella Jessica Pongbura menunjukkan medali perunggu yang diraih pada nomor women’s double cabang olahraga teqball SEA Games 2025 Thailand, di Multipurpose Gymnasium Chonburi Sports School, Thailand. FOTO: istimewa Perbesar

Atlet teqball Indonesia Akyko Micheel Kapito (kanan) bersama pasangannya Gabriella Jessica Pongbura menunjukkan medali perunggu yang diraih pada nomor women’s double cabang olahraga teqball SEA Games 2025 Thailand, di Multipurpose Gymnasium Chonburi Sports School, Thailand. FOTO: istimewa

Chonburi,netiz.id — Debut teqball Sulawesi Tengah di ajang internasional berbuah manis. Sulteng, Akyko Micheel Kapito, sukses menyumbangkan medali perunggu untuk kontingen Indonesia pada SEA Games 2025 Thailand, menandai tonggak baru bagi perkembangan teqball di daerah ini.

Akyko pada nomor women’s double bersama pasangannya, Gabriella Jessica Pongbura. Keduanya tampil solid sejak fase grup dan mampu bersaing ketat hingga menembus babak empat besar. Cabang olahraga teqball SEA Games 2025 berlangsung di Multipurpose Gymnasium, Chonburi Sports School, Chonburi, Thailand.

Selain berstatus sebagai atlet , Akyko juga merupakan anggota Polwan Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Tengah. Konsistensi dan disiplin yang ditunjukkannya di lapangan menjadi kunci keberhasilan meraih podium pada debut internasional teqball Sulawesi Tengah.

Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Teqball Seluruh Indonesia (Pengprov POTSI) Sulawesi Tengah, Agusman, mengapresiasi capaian tersebut. Menurutnya, medali perunggu ini menjadi kebanggaan tersendiri mengingat teqball baru menjadi anggota Sulawesi Tengah pada Kerja Provinsi 2024, dan pada Aceh– Utara masih berstatus sebagai cabang olahraga ekshibisi.

Apresiasi juga disampaikan Ketua Umum KONI Sulawesi Tengah, Muhammad Fathur Razaq, S.IP. Ia menilai prestasi Akyko membuktikan bahwa atlet daerah memiliki potensi besar untuk bersaing di level internasional apabila mendapatkan pembinaan yang tepat dan berkelanjutan.

“Medali perunggu ini bukan hanya prestasi pribadi atlet, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi Sulawesi Tengah dan Indonesia. Ini membuktikan bahwa atlet daerah mampu tampil kompetitif di ajang internasional,” ujar Fathur.

Ia menambahkan, KONI Sulteng berkomitmen untuk terus mendorong pembinaan atlet dan penguatan cabang olahraga, termasuk teqball, agar ke depan semakin banyak atlet Sulawesi Tengah yang mampu mengukir prestasi di tingkat nasional maupun internasional. (KB/*)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Celebest FC Gelar Seleksi Pemain Jelang Liga 4 Sulteng

13 Januari 2026 - 18:25

Celebest FC

Juventus Pesta Gol di Allianz Stadium, Kokoh di Peringkat Empat

13 Januari 2026 - 05:50

juventus

Blunder Kecil Berujung Kekalahan Telak Persipal Palu di Stadion Gawalise

13 Januari 2026 - 05:38

Andhika Mulia Pratomo

Hattrick Igor Menambah Kutukan Persipal Tak Pernah Menang di Stadion Gawalise

12 Januari 2026 - 19:00

Persipal Palu

McTominay Gagalkan Kemenangan Inter, Nerazzurri Ditahan Napoli 2-2

12 Januari 2026 - 05:53

napoli

Barcelona Tegaskan Status Raja Piala Super Spanyol Usai Tundukkan Real Madrid 3-2

12 Januari 2026 - 05:34

barcelona
Trending di Sports