Menu

Mode Gelap

Daerah · 26 Apr 2025

Haul Guru Tua ke-57 di Morowali, Syarifudin Hafid: Momen Menyegarkan Semangat Dakwah


					Wakil Ketua DPRD Sulawesi Tengah, Syarifudin Hafid hadir di Haul Guru Tua ke-57 berlangsung khidmat di pelataran Masjid Agung Morowali, Jumat malam (25/04/25). FOTO: istimewa Perbesar

Wakil Ketua DPRD Sulawesi Tengah, Syarifudin Hafid hadir di Haul Guru Tua ke-57 berlangsung khidmat di pelataran Masjid Agung Morowali, Jumat malam (25/04/25). FOTO: istimewa

MOROWALI,netiz.id – Haul ke-57 berlangsung khidmat di Agung Morowali, Jumat malam (25/04/25). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh DPRD Sulawesi Tengah, , yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia pelaksana.

Dalam sambutannya, Syarifudin menekankan bahwa Haul Guru Tua bukan sekadar agenda rutin tahunan, melainkan momen penting untuk kembali menyegarkan semangat perjuangan Habib Sayyid bin Salim Al-Jufri atau Guru Tua, terutama dalam bidang dakwah dan Islam.

“Haul ini bukan sekadar rutinitas tahunan. Ini adalah momen menyegarkan kembali semangat perjuangan Guru Tua dalam dakwah dan pendidikan Islam. Kami ingin masyarakat terus mengambil teladan dari beliau,” ujar Syarifudin di hadapan ribuan jamaah yang memadati lokasi.

Acara ini turut dihadiri Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid; Ketua Utama , Habib Ali bin Aljufri; Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf; serta , Iriane Iliyas. Kehadiran para tokoh penting tersebut, menurut Syarifudin, menunjukkan kuatnya dukungan terhadap nilai-nilai yang diwariskan oleh Guru Tua di Sulawesi Tengah.

Rangkaian kegiatan haul diisi dengan zikir, doa, dan tausiah penuh makna. Ribuan jamaah dari berbagai daerah hadir untuk mengenang keteladanan Guru Tua dan mempererat tali silaturahmi antarelemen masyarakat.

“Haul ini menjadi momentum penting untuk mempererat sinergi antara ulama, umara, dan umat, khususnya di Kabupaten Morowali,” tutup Syarifudin. (*)

Artikel ini telah dibaca 107 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

“Tidak Ada Jabatan Basah dan Kering”, Anwar Hafid Tantang Pejabat Pemprov Sulteng Berinovasi

15 Januari 2026 - 20:18

Gubernur Sulteng, ANwar Hafid

Sekretaris DPRD Sulteng Dorong Kinerja Aparatur pada Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV

15 Januari 2026 - 19:59

Sekwan DPRD SULTENG

Anwar Hafid Lantik 389 Pejabat Pemprov Sulteng, Tekankan Data, Digitalisasi, dan Prestasi

15 Januari 2026 - 17:01

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Komisi IV DPRD Sulteng Pastikan Program 2026 Selaras Kebutuhan Masyarakat

15 Januari 2026 - 14:02

DPRD SULTENG

Gubernur Anwar Hafid Paparkan Hilirisasi Kelapa dan Pariwisata Danau Paisupok ke Bappenas

15 Januari 2026 - 11:31

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid

Anwar Hafid Dorong Kolaborasi Pemprov Sulteng–ITB untuk Pendidikan, Riset, dan Tata Ruang

15 Januari 2026 - 08:03

Gubernur Sulteng, Anwar Hafid
Trending di Daerah