Menu

Mode Gelap

Daerah · 12 Feb 2025

Polda Sulteng Catat 2.637 Pelanggaran Lalu Lintas di Hari Pertama Operasi Keselamatan Tinombala 2025


					Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Pol Djoko Winartono. FOTO: istimewa Perbesar

Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Pol Djoko Winartono. FOTO: istimewa

,netiz.id – Polda (Sulteng) mencatat sebanyak 2.637 kasus pelanggaran lalu lintas pada hari pertama (H1) pelaksanaan Operasi Keselamatan Tinombala 2025. Angka ini meningkat signifikan, yaitu sebesar 71 persen, dibandingkan dengan pelanggaran yang terjadi pada hari pertama operasi yang sama di tahun .

, Kombes Pol Djoko Winartono, mengungkapkan bahwa pelanggaran tersebut terdiri dari 340 pelanggar yang terekam melalui Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) statis, 28 pelanggar terekam ETLE mobile, dan 900 pelanggar lainnya mendapatkan teguran langsung dari petugas.

“Pada H1 Operasi Keselamatan Tinombala 2025 yang dilaksanakan pada 10 Februari 2025, kami mencatat 2.637 kasus pelanggaran lalu lintas. Jumlah ini meningkat 71 persen dibandingkan dengan hari pertama operasi di tahun 2024,” jelas Djoko dalam keterangannya di Palu, Rabu (12/02/25).

Meskipun terjadi peningkatan pelanggaran, Operasi Keselamatan Tinombala 2025 justru mencatat penurunan angka lalu lintas (lakalantas). Pada hari pertama operasi, hanya terjadi 2 kasus lakalantas, atau 60 persen dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2024. Djoko menegaskan bahwa dalam kedua kasus tersebut, tidak ada korban jiwa maupun kerugian material.

“Tingginya angka pelanggaran menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat dalam mematuhi lalu lintas masih perlu ditingkatkan. Padahal, Operasi Keselamatan Tinombala 2025 telah gencar melakukan upaya preemtif dan preventif untuk menekan pelanggaran,” ujar Djoko.

Di akhir keterangannya, Djoko mengimbau masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas. “Tidak ada kata terlambat untuk mulai tertib. Dengan mematuhi aturan lalu lintas, kita tidak hanya menjaga keselamatan diri sendiri, tetapi juga keluarga dan pengguna lainnya,” pungkasnya. (KB)

Artikel ini telah dibaca 57 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Inflasi Sulteng Terkendali di Angka 3,31 Persen, TPID Perkuat Stok Pangan Hadapi Idul Fitri 2026

14 Januari 2026 - 19:32

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wagub Sulteng Pimpin Rapat TPID, Siapkan Strategi Kendalikan Inflasi Jelang Ramadan

14 Januari 2026 - 19:15

Wagub Sulteng, Reny Lamadjido

Wakil Ketua Fraksi PKS, Takwin Tinjau dan Bantu Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 18:51

Takwin

Relawan PKS Bersihkan Rumah Lansia Korban Banjir di Desa Wani

14 Januari 2026 - 17:52

PKS SULTENG

Komisi I DPRD Sulteng Dorong Penganggaran Honorarium KPID dan KI yang Proporsional

14 Januari 2026 - 12:49

DPRD SULTENG

Korban Banjir Aceh Terima Kiriman 1.000 Paket Abon dari Masyarakat Sulteng

14 Januari 2026 - 12:00

Yakesma Sulteng
Trending di Daerah