PATI,netiz.id – Persipal FC atau Persipal Palu harus menelan kekalahan tipis 0-1 dari Persipa Pati dalam laga Playoff Degradasi Pegadaian Liga 2 2024/25 yang digelar di Stadion Joyokusumo, Pati, pada Senin (20/01/25).
Gol kemenangan bagi Persipa Pati tercipta pada menit ke-77, berkat sepakan Vendry Ronaldo Mofu yang dengan tenang memanfaatkan peluang di depan gawang Persipal FC. Meskipun tim asal Palu ini berusaha bangkit dan menciptakan beberapa peluang di sisa waktu pertandingan, mereka gagal memaksimalkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan.
Fikri Adriansyah, yang masuk pada menit ke-81, berusaha memberikan kontribusi dalam menyerang, namun ketajaman lini depan Persipal FC tetap gagal menembus pertahanan Persipa Pati. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.
Pelatih Persipal FC, Achmad Zulkifli, mengungkapkan kekecewaannya atas hasil tersebut, terutama terkait dengan penyelesaian akhir yang kurang tajam. “Kami sudah berusaha keras, tapi kami gagal mencetak gol,” ujar Zulkifli.
Kekalahan ini membuat Persipal FC harus bekerja lebih keras dalam laga-laga berikutnya jika mereka ingin tetap bertahan di Liga 2 2024/25. (KB/CLG).




