NETIZ.ID,Donggala — Pemerintah Kabupaten Donggala melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Donggala akan menggelar pasar murah di bulan ramadan.
Hal itu dikatakan Kepala Bidang Perdagangan Hj Syahria HT Machmud saat dikonfirmasi di ruang kerjanya. Selasa (5/4/2022)
Syahria sapaan akrabnya mengatakan bahwa pasar murah itu akan digelar di setiap kecamatan dan akan dimulai dalam waktu dekat ini.
“Pemkab Donggala sendiri akan memberikan subsidi harga melalui pasar murah tersebut,” Ungkapnya
Lebih lanjut, Syahria mengatakan bahwa penyelenggaraan pasar murah akan dibagi per zona. Setiap Zona ada tiga kecamatan.
“Misalnya nanti kita mulai dari Kecamatan Sojol Utara, Sojol dan Dampelas. Satu zona ini akan kita laksanakan pasar murah secara serentak selama dua hari. Begitu juga untuk kecamatan lain,” Ujarnya
Syahria menyebutkan bahwa pasar murah yang bekerja sama dengan Bulog ini akan menyediakan Sembako yang di jual secara terpisah bukan di jual per paket.
Sehingga kata dia, masyarakat bebas untuk membeli bahan pokok sesuai kebutuhannya. Kabar baiknya, Pemkab Donggala akan memberikan subsidi sekitar 20 persen untuk setiap bahan pokok.
“Pemkab akan subsidi, jadi harganya lebih murah dari harga pasaran umum dan berlaku untuk semua bahan pokok. Termasuk minyak goreng,” Jelasnya
Ia menambahkan bahwa subsidi ini merupapakan program untuk membantu masyarakat di bulan ramadan.
“Pembelian bahan pokok seperti minyak goreng akan tetap di batasi yakni dua liter setiap orang. Untuk beras 10 liter,” Tegasnya
Pemkab Donggala akan menyiapkan sekitar 2 Ton beras untuk setiap kecamatan. Sedangkan minyak goreng minimal 1.000 liter per kecamatan. Demikian Kepala Bidang Perdagangan. (KB/*)