PALU,netiz.id — Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny A. Lamadjido, hadir dalam Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H di Masjid Al-Munawwar, Kota Palu pada Rabu kemarin (07/02/24)
Kegiatan tersebut, yang diadakan oleh Pengurus Majelis Taklim Al-Munawwar Kelurahan Besusu Barat, mengusung tema “Dengan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H, Kita Tingkatkan Ukhuwah Islamiah Menuju Baldatun, Thoyyibatun, Warobbun Ghofur.”
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Reny mengapresiasi partisipasi masyarakat setempat dalam peringatan tersebut, sambil menekankan pentingnya memperkuat keimanan kepada Allah SWT.
Selain itu, ia juga mengingatkan akan pentingnya Pesta Demokrasi yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024, dengan harapan agar berjalan dengan aman, damai, dan lancar.
Meskipun masyarakat memiliki pilihan politik yang berbeda, Reny menekankan perlunya persatuan dan kedamaian di Kota Palu. Demikian Wakil Wali Kota Palu. (TIM)